Menteri Pertanian RI Andi Amran Sulaiman
Pekanbaru, Madaniy.Com - Pemerintah merencanakan program 100ribu hektare sawah di Provinsi Riau, pada tahun 2017 ini. Demikian dikatakan Menteri Pertanian (Mentan) RI Andi Amran Sulaiman di Pekanbaru, Jumat (17/02/17).
"Pemerintah siap untuk melaksanakan Program 100ribu hektare sawah untuk Riau, untuk itu kami meminta Gubernur untuk mempersiapkan lahannya," kata Mentan.
Menurut Mentan, usai mengikuti Panen Raya Padi di Pelalawan, potensi lahan yang tersedia di Riau sangat memungkinkan, bagi pengembangan potensi pertanian.
"Apalagi wilayah provinsi Riau yang berbatasan langsung dengan dua negara target ekspor, Malaysia dan Singapura sampai saat ini mengimpor pangan dari Vietnam. Ini pasar terbuka bagi kita,' kata Mentan.
Di samping itu, pemerintah juga berencana untuk pengembangan budidaya jagung kualitas ekspor. Pemprov Riau juga diminta untuk mempersiapkan 10ribu hektare lahan untuk menjalankan program ini.
"Semua program ini ditanggung oleh pemerintah pusat, anggarannya sudah ada. Pemprov Riau agar mempersiapkan lahan dan sumber daya tenaga nya," tambah Mentan.
Mentan RI juga menyoroti, intensifikasi budidaya jagung di lahan perkebunan sawit yang belum produksi. "Proses replanting dan penanaman baru menjadi peluang ekonomi bagi masyarakat pekebun," imbuhnya.
Menanggapi rencana pemerintah, Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman menyatakan dukungannya. Mengingat program ini memiliki dampak yang sangat berarti bagi masyarakat.
"Untuk itu, kami segera akan melakuka pendataan terhadap lahan terbuka, yang saat ini masih terlantar. Program ini membuka lapangan kerja dan peluang ekonomi bagi masyarakat Riau," kata Gubri.
Yuki Chandra