Capai Target Kunjungan Wisman ke Riau Harapan Gubri di Rakornas

Jumat, 31 Maret 2017 - 17:36:16 WIB
Capai Target Kunjungan Wisman ke Riau Harapan Gubri di Rakornas Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman ketika menjadi pembicara dalam Rakornas Pariwisata 2017 di Hotel Borobudur, Jakarta Kamis (29/03/2017).(Dok.hms)

Jakarta, Madaniy.Com - Keseriusan Pemerintah Provinsi Riau menggenjot sektor pariwisata mendapat dukungan positif dari Pemerintah Pusat khususnya Kementerian Pariwisata (Kemenpar) RI.

Misalnya saja, dalam Rakornas Pariwisata 2017, Kamis lalu (30/03) di Hotel Borobudur, satu-satunya Gubernur yang mendapat kehormatan tampil sebagai pembicara adalah Gubernur Riau (Gubri) H Arsyadjuliandi Rachman.

Kesempatan itupun, yang dihadiri berbagai kalangan, digunakan dengan baik oleh Gubri untuk mempromosikan sejumlah destinasi wisata yang tersebar di Bumi Lancang Kuning.


Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman dan para pembicara berfoto bersama Menteri Pariwisata Arief Yahya, dalam Rakornas Pariwisata 2017 di Hotel Borobudur, Jakarta Kamis (29/03/2017).(Dok.hms)

Gubri Andi kepada media usai acara berharap, melalui promosi yang gencar dilakukan dan dukungan penuh dari Pemerintah Pusat, target kunjungan wisata ke Provinsi Riau bisa tercapai.

"Tahun lalu kunjungan wisman ke Riau naik secara signifikan, mencapai angka sekitar 66 ribu wisman. Tahun 2017 kita menargetkan 100 ribu wisman," ulas pria yang akrab disapa Andi Rachman itu.

Sebenarnya, ungkap Andi, Menpar Arief Yahya bahkan memberikan target 1 juta kunjungan wisman ke Riau. Alasannya, karena secara geografis Riau berdekatan dengan negara tetangga seperti Malaysia dan Singapura. "Kita optimis kunjungan 1 juta wisman ke Riau suatu saat bisa tercapai," tegas Andi, penuh yakin.

Juga Baca :
Tanpa Henti, Andi Rachman Terus Menjual Pariwisata Riau, Bahkan di Rakornas
Dijamin Tak Ada Lagi Proyek Titipan di Pemprov Riau

 
Dengan semakin membaiknya aksesibilitas ke berbagai destinasi, tidak mustahil suatu saat kunjungan wisman ke Riau bahkan bisa di atas angka 1 juta.

"Tahun ini misalnya, jalan menuju Bono di Pelalawan kita bangun dengan dana APBD dan bantuan APBN. Begitu juga jalan menuju Pantai Rupat di Bengkalis dan jalan menuju Candi Muara Takus di Kampar. Insyaallah secara bertahap kita bangun semua," tegas Andi.

Saat ini, jumlah destinasi wisata di Riau mencapai 168 dan iven wisata sebanyak 42. Riau menjadi salah satu provinsi yang diharapkan ke depan semakin diminati wisatawan.

Pemerintah Indonesia sendiri menargetkan kunjungan 15 juta wisman untuk tahun 2017 dan 20 juta wisman untuk tahun 2019.(adv/hms)


TULIS KOMENTAR
BERITA LAINNYA
Riau Tetapkan Keadaan Darurat Pencemaran Udara

Seluruh Siswa Diliburkan Sampai 30 September 2019

Senin, 23 September 2019 - 18:41:34 WIB

Dalam surat perihal Darurat Pencemaran Udara yang ditanda-tangani Kepala Dinas Pendidikan Kota Pekanbaru - Abdul Jamal, yang ditujukan kepada seluruh Kepala Sekolah TK-SD-SMP Negeri dan Swasta se-Kota

Komandan Skadron Udara 12 dan 16 Berganti Sekaligus

Jumat, 06 April 2018 - 15:04:30 WIB

Jabatan Danskadron Udara 12 diserahterimakan dari Letkol Pnb Adhi Safarul “Saffron” Akbar kepada Letkol Pnb Asri Efendi “Flogger” Rangkuti, sedangkan jabatan Danskadron Udara 16 diserahterimak

Staf Penerangan Rsn, Dodo Saputra Naik Pangkat Bersama 80 Personil Lainnya

Selasa, 02 April 2019 - 14:22:14 WIB

Senin, 1 April 2019 adalah hari yang paling membahagiakan bagi sekitar 81 personil Lanud Roesmin Nurjadin (Rsn), karena pada saat itu mendapat penghargaan kenaikan pangkat.

Sumpah Perdamaian Kapolda Sumut untuk Papua di Panggung Konser

Kamis, 12 September 2019 - 06:22:05 WIB

Kapolda Sumut menjadi satu dari deretan tokoh yang mengucapkan sumpah perdamaian untuk Papua di atas panggung konser Pemuda dalam Harmoni Keberagaman di Lapangan Merdeka Medan, Rabu (11/9/2019) malam.

Setelah Juara 2 di Kecamatan, Mampu Tembus Peringkat 3 Pekanbaru

Ketua Yasarini Cabang Lanud Rsn Puji Prestasi Amanda Niechy

Selasa, 16 April 2019 - 14:02:45 WIB

Ketua Yasarini Cabang Lanud Rsn memuji kerja keras dan perjuangan yang ditunjukkan Amanda Niechy, siswi TK Angkasa binaan Yasarini Cabang Lanud Rsn.

Dirjen Perhubungan Darat Segera Surati Kepala Daerah

Aturan Sanksi Pesepeda Diatur Dalam Peraturan Daerah

Sabtu, 19 September 2020 - 18:54:00 WIB

Implementasi Peraturan Menteri (PM) Nomor 59 Tahun 2020 tentang Keselamatan Pesepeda di Jalan harus segera diterjemahkan dalam bentuk Peraturan Daerah oleh Pemerintah Daerah hingga mengatur sanksi ter