Bersama PUPR, PFKKI Kemenhub Segera Carikan Investor Pembangunan Jembatan Timbang di Maredan

Ahad, 04 April 2021 - 15:40:47 WIB
Bersama PUPR, PFKKI Kemenhub Segera Carikan Investor Pembangunan Jembatan Timbang di Maredan Kepala Pusat FKKI Kemenhub RI, M.I. Derry Aman didampingi Kepala BPTD IV Riau-Kepri meninjau lokasi lahan jembatan timbang Maredan, Tenayan Raya, Pekanbaru, Minggu (04/04/2021)
Madaniy.Com - Kepala Pusat Fasilitasi Kerjasama Kemitraan Internasional Kementerian Perhubungan RI (PFKKI Kemenhub) M.I. Derry Aman, segera mengupayakan untuk mencari investor pembangunan jembatan timbang Maredan, Tenayan Raya, Pekanbaru.
 
Hal ini diungkapkan Derry Aman usai meninjau langsung lahan seluas 2,6 hektare peruntukan bagi jembatan timbang Maredan, didampingi Kepala BPTD IV Riau-Kepri, Ardono, ATD. MT., Minggu (04/04/2021).
 
"Kami akan segera mengupayakan untuk mencarikan investor pembangunan jembatan timbang ini," kata Derry Aman.
 
Dikatakan Kepala PFKKI, bahwa  keberadaan lahan jembatan timbang ini merupakan wujud nyata upaya Dirjen Hubdat dalam menerapkan aturan, terutama tentang penertiban terhadap kendaraan ODOL
 
 
"Tentunya kami sangat senang sekali, karena ini ke depan menjadi proyek kerjasama Kementerian Perhubungan dan Kementerian PUPR, dan harus kami dukung sepenuh hati," katanya.
 
Dengan skema pembiayaan Kerjasama Pemerintah dan Badan Usaha (KPBU), tentunya pihaknya bersama dengan Kementerian PUPR akan berusaha mencarikan investor yang akan membiayai pembangunan jembatan ini.
 
Kehadiran jembatan timbang di Maredan ini sangat beralasan bagi BPTD IV, mengingat tingginya frkwensi arus kendaraan angkutan barang di wilayah timur Kota Pekanbaru ini, sehingga kondisi jalan lintas timur di wialyah ini butuh perhatian ekstra.
 
"Kehadiran jembatan timbang ini diharapkan mampu menekan angka kendaraan ODOL yang melintas, agar kondisi jalan nasional tetap terpelihara," harap Kepala PFKKI.
 
Sumber: Humas BPTD IV

TULIS KOMENTAR
BERITA LAINNYA
Gugatan Terhadap Bambang Hero oleh PT Jatim Jaya Perkasa

Ketika Hukum Kembali Menjadi Ancaman bagi pembela Lingkungan Hidup

Kamis, 04 Oktober 2018 - 16:10:36 WIB

Kali ini, Pengadilan Negeri Cibinong menerima gugatan yang diajukan oleh PT Jatim Jaya Perkasa (PT JJP) terhadap Bambang Hero Saharjo, Guru Besar Perlindungan Institut Pertanian Bogor.

Lindungi Perusahaan Sawit Perambah Hutan, Pemerintah Siapkan Perpres

Senin, 08 Mei 2017 - 15:54:23 WIB

Konsolidasi NGO Sumatera yang berlangsung Kamis-Jumat (3-4/5/2017) menangkap indikasi pemerintah akan melindungi perusahaan sawit perambah hutan melalui sebuah Perpres.

Manajemen PTPN V Diduga Tak Miliki Empati

Hanya Ada di Riau, Warga Terdampak Covid-19 Terpaksa Curi Sawit Untuk Beli Beras

Selasa, 02 Juni 2020 - 16:38:30 WIB

Ibu tiga anak ini tersangkut tindak pidana pencurian yang diberkas jajaran Polsek Tandun, wilayah hukum Polres Rokan Hulu, dikutip dari DetakIndonesia.Com.

Pers Diminta Berperan Mengurangi Informasi Hoax

Selasa, 07 Februari 2017 - 21:44:19 WIB

Walaupun zaman terus berubah dan teknologi komunikasi berkembang dengan dahsyat, tetapi buat pers, akurasi harus tetap lebih utama dan lebih penting dibanding dengan kecepatan.

Bersyukurlah, Pengabdian Prajurit TNI Tidak Akan Pernah Berakhir

Kamis, 04 Mei 2017 - 16:16:13 WIB

Aqua Dwipayana mengatakan bahwa setiap insan harus senantiasa bersyukur atas nikmat dan rahmat yang diberikan Tuhan Yang Maha Esa.

Danlanud Rsn Sambut Kedatangan Menko Kemaritiman di VIP Lancang Kuning

Rabu, 16 Januari 2019 - 10:32:54 WIB

Komandan Lanud Roesmin Nurjadin Marsma TNI Ronny Irianto Moningka turut menyambut kedatangan Menko Kemaritiman Luhut Binsar Panjaitan di VIP Lancang Kuning Bandara Sultan Syarief Kasim II Pekanbaru, S