Rapat Persiapan Bimbingan Teknis SALUD yang ditaja Balai Pengelola Transportasi Darat (BPTD) Kementerian Perhubungan RI Wilayah IV Provinsi Riau - Kepri, di Batam, Jumat (12/10/2018).
Madaniy.Com - Aktifitas Relawan Sadar Lalu Lintas Usia Dini (SALUD)Provinsi Riau, membuat insan perhubungan, pendidik tingkat PAUD dan para jurnalis senior di Kepulauan Riau sepakat untuk segera membentuk Relawan SALUD Kepri.
Hal ini terungkap dalam Rapat Persiapan Bimbingan Teknis SALUD yang ditaja Balai Pengelola Transportasi Darat (BPTD) Kementerian Perhubungan RI Wilayah IV Provinsi Riau - Kepri, di Batam, Jumat (12/10/2018).
Dikatakan Kepala BPTD Wilayah IV, Syafruddin Ajie Panatagama bahwa dalam rapat yang dihadiri seluruh insan perhubungan se-Provinsi Kepri, pengurus IGTK dan Himpaudi Kepri, serta jurnalis senior Kepri, dicapai kata sepakat untuk segera membentuk Komunitas Relawan SALUD di Kepri.
"Alhamdulillah, harapan kita untuk menyebarkan virus Sadar lalu Lintas mendapat antusias yang cukup luar biasa di Kepri," katanya.
Dikatakan Ajie Panatagama, SALUD merupakan bagian dari program keselamatan lalu lintas, saat ini secara nasional kegiatan ini baru berjalan di Provinsi Riau.
"Provinsi Riau sudah melaksanakan dan pembentukan relawan ini adalah untuk melibatkan seluruh komponen turut aktif mengkampanyekan kesadaran keselamatan lalulitas," katanya.
Suasana Rapat Persiapan Bimtek SALUD di Batam,Kepri, Jumat (12/10/2018)
Ajie menambahkan salah satu cara mengkampanye Salud adalah melakukan kegiatan setiap car free day yang dilaksanakan di Pekanbaru ibukota Provinsi Riau.
"Saat car free day kita selalu tampil di sana dan konsep yang kita lakukan di Riau yaitu membentuk satu pengurus Provinsi dan di setiap kabupaten/kota," ujarnya.
Sementara itu Kabid LLAJ Provinsi Kepri, Frengky, mengatakan, sangat mengapresiasi keberadaan Komunitas Relawan SALUD di Provinsi Riau.
Katanya akan menyampaikan hasil pertemuan dengan Kepala Balai Pengelola Transportasi Darat Wilayah IV Provinsi Riau dan Provinsi Kepri, kepada Kepala Dinas Perhubungan dan Gubernur Provinsi Kepri, Nurdin Basirun.
"Kegiatan Salud ini merupakan kegiatan yang luar biasa untuk keselamatan lalu lintas jalan raya sejak dini dan bapak Gubernur pasti mendukung sekali kegiatan ini," katanya.(01)