Sempena HUT Humas Polri Ke 71, Bidhumas Polda Riau dan Wartawan Mitra Peduli

Salurkan 150 Paket Sembako Bagi Warga Terdampak Banjir

Sabtu, 29 Oktober 2022 - 18:59:26 WIB
Salurkan 150 Paket Sembako Bagi Warga Terdampak Banjir Kabid Humas Polda Riau Kombes Pol Sunarto serahkan bantuan kepada korban banjir
Madaniy.Com - Bidang Humas Polda Riau bersama ratusan wartawan yang tergabung dalam Wartawan Mitra Polda Riau (WMPR), Sabtu (29/10) siang membagikan 150 paket bantuan sosial (Bansos) berupa Sembako kepada masyarakat yang membutuhkan.
 
Ada beberapa lokasi yang menjadi sasaran penyebaran Bansos, antara lain masyarakat yang bermukim di Jalan Sakuntala Ujung yang terdampak banjir, serta warga yang bermukim di pinggiran Sungai Siak, tepatnya Kelurahan Melebung.
 
Tak cuma didua tempat itu saja, masyarakat yang tinggal di sekitar Makopolairud Polda Riau di Kecamatan Rumbai Pesisir juga kebagian Sembako. Warga pun tampak antusias dan senang.
 
 
"Tiga tempat tersebut kita berikan masing-masing 50 paket Sembako, dengan total 150 paket keseluruhan," kata Kabid Humas Polda Riau Kombes Sunarto disela-sela kegiatan sosial ini.
 
Penyaluran Bansos, bentuk kepedulian Bidhumas Polda Riau dan wartawan kepada masyarakat yang membutuhkan. Dana diperoleh dari sumbangan anggota kepolisian, staf hingga ASN dijajaran Humas Polda Riau dan awak wartawan yang berposko liputan di Mapolda Riau.
 
"Membantu sesama tak perlu menunggu berkecukupan. Polri dan wartawan bisa melakukan itu. Kolaborasi untuk kebaikan orang banyak. Alhamdulillah, masyarakat yang kita bantu sangat bahagia," imbuh Narto.
 
 
Penyaluran Bantuan Sosial (Bansos) ini juga bersempena HUT ke 71 Humas Polri, dengan salahsatu rangkaian kegiatan positifnya langsung menyentuh lapisan masyarakat yang membutuhkan bantuan sesama.
 
Ada kisah menarik dalam penyaluran Bansos kali ini, di mana turut mengerahkan tiga Kapal Patroli (KP) milik Direktorat Polairud Polda Riau. Bukan tanpa alasan, lantaran untuk mencapai salah satu tempat yang dituju lebih cepat diakses dengan menyusuri Sungai Siak.
 
Bertolak dari Markas Polairud, anggota Bidhumas Polda Riau dan wartawan langsung menyusuri Sungai Siak menuju daerah Melebung di Kecamatan Tenayan Raya, Pekanbaru. Sesampainya di sana, warga ternyata sudah menunggu.
 
 
"Kami senang sekali, ada pak polisi berkunjung ke tempat kami ini dan membawakan Sembako. Terharu rasanya ada yang peduli dengan kami di sini," ucap Bu Siti penuh haru. Terpancar  pula kebahagiaan dari mata mereka.
 
Selain menyalurkan bantuan sosial, Bidhumas Polda Riau dan WMPR juga memberikan tali asih saat menyapa warga masyarakat yang sedang menjaring ataupun memancing ikan disepanjang sungai Siak.***

TULIS KOMENTAR
BERITA LAINNYA

Danlanud RSN Dilantik Sebagai Ketua DPD IKAL Lemhannas Riau Masa Bakti 2021-2026

Jumat, 25 Juni 2021 - 14:12:56 WIB

Komandan Lanud Roesmin Nurjadin Marsma TNI Andi Kustoro dikukuhkan dan dilantik secara virtual sebagai Ketua Dewan Pengurus Daerah (DPD) Ikatan Keluarga Alumni (IKAL) Lembaga Ketahanan Nasional (Lemha

April-September Musim Kemarau Ekstrim

Selasa, 24 Januari 2017 - 14:03:43 WIB

Saat ini cuaca Riau masih berada dalam musim penghujan hingga pertengahan Februari. Namun panas ekstrim nanti baru terjadi pada April hingga September mendatang.

Unik! Sambut Waisak,Umat Budha Riau Ziarah Makam Pahlawan

Senin, 07 Mei 2018 - 13:11:43 WIB

Menyambut perayaan hari Trisuci Waisak, umat Budha di lingkungan Buddhayan Indonesia melakukan ziarah di Taman Makam Pahlawan, Minggu (6/5/2018).

Istana Rantau Kampar Kiri Masih Kokoh

Senin, 23 Januari 2017 - 13:27:19 WIB

Kerajaan Rantau Kampar Kiri atau selama ini dikenal dengan Kerajaan Gunung Sahilan memiliki sebelas raja yang awalnya rajanya merupakan cucu keempat dari Sri Maha Raja Diraja di Pagaruyung, Minang Ka

Kabar Duka Dari Pulau Cinta, IOF Pengda Riau Turunkan Tim Rescue

Senin, 03 Mei 2021 - 04:32:46 WIB

Begitu mendapat informasi kesulitan upaya pencarian dua bocah yang hanyut terseret arus Sungai Kampar di kawasan wisata Pulau Cinta, IOF Pengda Riau langsung menurunkan Tim Rescue.

Haul ke-2 Almarhum Tenas Effendi

Sekda : Pak Tenas Suri Tauladan kita Semua

Rabu, 01 Maret 2017 - 07:23:42 WIB

Sekretaris Daerah Provinsi (Sekda Prov) Riau H. Ahmad Hijazi bersama sejumlah tokoh Riau Selasa (28/2/2017) menghadiri Haul Tahlil dan do’a mengenang 2 tahun Wafatnyan Alm. Dr. H. Tenas Effendy Buda