Harga Diri Partai Alasan Demokrat Dukung Firdaus

Ahad, 07 Januari 2018 - 12:13:27 WIB
Harga Diri Partai Alasan Demokrat Dukung Firdaus Pasangan Firdaus - Rusli Effendi
Madaniy.Com - Sebagai satu-satunya kader partai yang masih memegang tampuk kepala daerah di Provinsi Riau, menjadi harga diri bagi partai.
 
Inilah alasan pokok Majelis Pertimbangan Tertinggi Partai Demokrat (MPT PD) memilih Walikota Pekanbaru ini untuk maju Pilgubri 2018.
 
Sangat obyektif dan rasional rasanya, jika Walikota Pekanbaru dua periode ini lebih diunggulkan dibanding calon yang lain.
 
 
Kesanggupan Firdaus untuk merangkul DPP PPP, membuktikan kemampuannya untuk melakukan komunikasi politik dengan sangat meyakinkan.
 
Sangat naif, jika isu haus kekuasaan ditiupkan kepada figur Firdaus. Karena dibalik itu, ada eksistensi Demokrat pada Pileg dan Pilpres 2019 yang dipertaruhkan.
 
Akan menjadi blunder bagi partai berlambang Mercy ini, jika mendukung figur lain pada Pilgubri 2018, atau mendukung kader dari partai lain.
 
Konsolidasi di tubuh partai menuju Pemilu 2019, jauh lebih penting demi harga diri partai, dan peluang untuk memajukan kader sendiri sangat terbuka.
 
 
"Demokrat tentu tak ingin kehilangan momentum Pilgubri 2018, sebagai pondasi menuju Pemilu 2019," kata sumber Madaniy.
 
Firdaus diyakini banyak pihak, mengemban tugas yang teramat berat, karena lawan pada Pilgubri adalah kader-kader Partai Golkar yang masih dominan di Riau.
 
 
Selamat berjuang kepada pasangan Firdaus-Rusli Effendi beserta tim, pada Pilgubri 2018.***
 
Dari berbagai sumber

TULIS KOMENTAR
BERITA LAINNYA
Diperkirakan akan Dipadati Ribuan Pendukung

Bibra-Said Gelar kampanye Dialogis di Limbungan Malam ini

Rabu, 01 Februari 2017 - 14:00:18 WIB

Pasangan calon Wako/Wawako nomor urut 5 dijadwalkan akan melaksanakan kampanye dialogis di lapangan Sepakbola MU, Limbungan Kecamatan Lembah Sari, malam ini.

Mendaftar ke KPU Intsiawati Optimis Terpilih Kembali

Senin, 09 Juli 2018 - 17:06:40 WIB

Anggota DPD RI Intsiawati Ayus Senin (9/7) mendaftar ke KPU Riau untuk kembali berlaga pada Pemilihan Anggota DPD RI Periode 2019-2024.

Tak Mungkin Ada Dua Rusli Zainal di Riau

Senin, 26 Februari 2018 - 10:56:20 WIB

Gebrakannya merebut penyelenggaraan PON XVIII/2012 menjadi momentum kebangkitan Riau, membuat Bumi Lancang Kuning dari tidak ada apa-apanya menjadi sorotan nasional.

Novanto Pastikan Titiek Soeharto Dijatuhi Sanksi

Senin, 27 Februari 2017 - 13:15:36 WIB

Setya Novanto menyebut pihaknya masih meminta penjelasan Siti Hediati Haryadi atau Titiek Soeharto soal dukungannya kepada Anies Baswedan-Sandiaga Uno.

Soal Isu Selingkuh, Warga Layangkan Surat Terbuka Untuk DPRD

Selasa, 07 Maret 2017 - 19:53:35 WIB

Merasa tak nyaman dengan situasi politik yang berkembang di gedung wakil rakyat Kota Padang, pemilik akun facebook Fuaddy Chaidir Rosha melayangkan surat terbuka yang ditujukan kepada anggota DPRD Pa

Debat Cawako/Cawawako Pekanbaru Kurang Greget

Program Para Calon tak Menyentuh RPJMD

Sabtu, 04 Februari 2017 - 20:26:41 WIB

Pemaparan program unggulan yang disampaikan calon Wako/Wawako dalam Debat yang dilaksanakan di Pekanbaru, dinilai banyak pengamat tak menyentuh ruang birokrasi yang menentukan.