Rahmat Aidil Fitra - Ketua DPD BAPERA Riau
Madaniy.Com - Bakal Calon Presiden Airlangga Hartarto dan Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto, dijadwalkan hadiri Pembukaan Jambore Bela Negara BAPERA Se-Sumatera yang akan dilaksanakan di Siak, Riau pada 22-26 Februari 2023.
Kepastian ini disampaikan Ketua DPD Barisan Pemuda Nusantara (BAPERA) Riau, Rahmat Aidil Fitra kepada awak media usai melaporkan kesiapan Riau menjadi tuan rumah Jambore beberapa waktu lalu di Jakarta.
"In Syaa Allah, Bapak Airlangga Hartarto dan Bapak Hasto Kristiyanto selaku Dewan Pertimbangan DPP BAPERA dijadwalkan hadir untuk membuka Jambore Bela Negara, pada hari Kamis 23 Februari 2023," katanya.
Dijelaskan, bahwa sesuai dengan arahan Ketua Umum DPP BAPERA Fadh El Fauz Ar Rafiq, telah dilakukan komunikasi dengan Dewan Pertimbangan DPP BAPERA untuk menjadwalkan kehadirannya di Bumi Perkemahan Tengku Buang Asmara, Siak Sri Indrapura, Riau.
"Alhamdulillah, setakat ini kami selaku tuan rumah seakligus Panitia Pelaksana Jambore, akan berupaya optimal melaksanakan amanah dari Ketua Umum DPP BAPERA," ungkap Fitra, sapaan akrab Ketua DPD BAPERA Riau ini optimis.
Dukungan penuh DPP terhadap suksesnya penyelenggaraan Jambore Bela Negara ini diungkapkan Fitra, sangat dirasakan jajaran pengurus DPD BAPERA Riau.
"Bahkan Pak Sekjen DPP BAPERA, dijadwalkan berada lebih awal di Pekanbaru untuk memberikan pendampingan dan arahan langsung kepada panitia," ungkapnya.
Menurut informasi yang diperoleh DPD BAPERA Riau, sekitar 2.200 pengurus BAPERA Se-Sumatera akan hadir pada Jambore Bela Negara ini, dalam hal ini tentunya persiapan panitia pelaksana harus optimal.
"Kehormatan dan penghargaan DPP terhadap DPD BAPERA Riau tak kan kita sia-siakan, kami akan bertungkus lumus utk menyukseskan perhelatan ini," tegas Fitra.
Rls